DKM Ajak Umat Memakmurkan Masjid



KIMDEPOK - Menjadi kewajiban umat muslim untuk ikut dalam memakmurkan masjid, hal itu sejalan dengan semangat Al-Quran surah at-Taubah ayat 18.

“Hanya yang memakmurkan masjid-masjid Allah ialah orang-orang yang beriman kepada Allah dan hari kemudian, serta tetap mendirikan shalat, menunaikan zakat dan tidak takut (kepada siapapun) selain kepada Allah…. Maka merekalah orang-orang yang diharapkan termasuk golongan orang-orang yang mendapat petunjuk.” (At-Taubah: 18)

Disisi lain, yang berhak memakmurkan masjid-masjid Allah adalah orang-orang yang beriman kepada Allah, seperti; dalam menegakkan shalat, menunaikan zakat, dan tidak takut kepada siapa pun kecuali kepada Allah.

Karena itu, fungsi dan peranan pengurus Dewan Kemakmuran Mesjid (DKM), selain melakukan pembinaan kepada umat. Hal lain juga memiliki kewajiban untuk memakmurkan masjid.

Namun, peranan umat muslim menjadi penting untuk bersama memakmurkan masjid. Diantaranya, umat muslim harus belajar memiliki perhatian dan kecintaan yang besar terhadap Masjid. Sebab, memiliki kecintaan yang besar kepada masjid akan membuat kita memiliki rasa tanggung jawab bersama untuk memakmurkannya.

"Dan penting untuk diingat, bukan hanya pengurus masjid saja untuk memakmurkannya. Umat muslim pun wajib ambil bagian, untuk bersama memakmurkan masjid," ungkap pengurus DKM Masjid Jami Samudera Indonesia, Djohan Effendi.

Djohan Effendi yang juga merupakan tokoh masyarakat di lingkungan RW 06 Kelurahan Depok menuturkan, untuk itu dirinya mengajak kepada umat muslim untuk belajar mencintai Masjid, layaknya mencintai rumah sendiri.

Kata dia, seperti selayaknya rumah tinggal, masjid juga merupakan sarana pembinaan bagi siapa pun yang berada di dalamnya. Disamping itu, masjid merupakan salah satu sarana pembinaan umat yang mendapat perhatian begitu besar dari Rasulullah Saw.

"Jadi, Yuk... kita belajar mencintai masjid, dan bersama memakmurkannya," tutupnya. (Ahmad M)

Komentar