Pelajar SMP se-Jabodetabek Adu Kebolehan LKBB



KIMDEPOK - SMK Islamiyah Serua  di Jalan Raya Renijaya, Kelurahan Serua, Kecamatan Bojongsari menggelar Lomba Keterampilan Baris Berbaris  (LKBB) tingkat pelajar SMP se-Jabodetabek.
Perlombaan diselenggarakan Minggu 25 Maret 2018 di lapangan SMK setempat. Pemenang tidak hanya mendapat trophy, termasuk juga uang pembinaan yang disediakan pantia.
Muslim selaku Ketua Panitia mengatakan, kegiatan LKBB tingkat Jabodetabek yang akan diselenggarakan dalam waktu dekat ini tujuannya memotivasi siswa mahir dalam keterampilan baris-berbaris, sehingga setiap saat mengikuti kejuaraan ataupun lomba bisa meraih prestasi yang akhirnya membawa nama harum sekolah.
Selain itu, ditambahkannya, dengan ajang lomba ini dapat menjalin tali silaturahmi antar pelajar, sehingga di antara mereka merasa sebagai saudara.
“Jika mereka sudah saling mengenal maka tidak akan terjadi tawuran,” kata Muslim didampingi Murtado selaku Kepala SMK Islamiyah Serua, Rabu (21/3).
Di ajang lomba ini, ditambahkan Murtodo, peserta yang sudah mendaftar sebanyak 19 SMP/MTs dari wilayah Jabodetabek, dan tidak menutup kemungkinan jumlahnya bertambah,“Lomba ini memperebutkan piala Yayasan Wiyata Muslimin Indonesia (Yadami) yang dipimpin Tatang AS,” ujarnya.
Melalui kegiatan lomba ini diharapkan muncul tim  baris-berbaris yang andal sehingga bisa membawa nama harum sekolah di tingkat daerah, hingga nasional. Diketahui Yadami merupakan yayasan yang mengelola SMP dan SMK Islamiyah Serua yang berdiri sejak 1980-an.
Sebelumnya SMP Islamiyah Serua juga menyelenggarakan kegiatan turnamen futsal antar SD. Bagi pemain berprestasi mendapat bea siswa masuk ke sekolah tersebut. 

Komentar