Hadiah Istimewa Untuk Pedagang Pasar Cisalak



KIM DEPOK - Bertepatan pada Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Depok ke-18, Walikota Depok, Mohammad Idris meresmikan Gedung Baru Pasar Cisalak yang berada di Jalan Raya Bogor, Cimanggis, Kamis (27/04/17). Dalam sambutanya, Idris menyampaikan, gedung baru ini sebagai hadiah Kota Depok untuk para pedagang Pasar Cisalak.

"Selain sebagai peningkatan pelayanan kepada masyarakat, gedung ini merupakan kado ulang tahun dari ke-18 Kota Depok untuk para pedagang," tutur Walikota Depok, Mohammad Idris.

Ia pun menyebutkan, jika peresmian satu dari empat gedung baru yang diresmikan tersebut untuk menjaga stabilitas perekonomian masyarakat, khususnya warga Depok.

"Pembangunan Gedung Baru Pasar Cisalak ini adalah kewajiban dari Pemkot Depok. Dalam hal menjaga stabilitas perekonomian di daerah serta meningkatkan pendapatan masyarakat," katanya.

Meski sudah diresmikan, lanjut Idris, pasar tradisional bernuansa modern ini masih akan dioperasikan di akhir April. Hal ini dikarenakan masih belum rampungnya beberapa aspek seperti komponen pasar, penomoran kios, instalasi listrik dan air.

"Untuk proses pemindahan atau relokasi pedagang dari tempat penampungan sementara akan dilaksanakan secara bertahap dan ditargetkan rampung dalam 6 bulan kedepan," tutup orang nomor 1 di Depok tersebut.

Komentar